PERBEDAAN PENGARUH SENAM ZUMBA DAN SENAM AEROBIK HIGH IMPACT TERHADAP PENURUNAN BERAT BADAN PADA WANITA USIA 21-40 TAHUN DI SANGGAR SENAM BENGAWAN SPORT SURAKARTA

Setyaningsih, Fitri and Triyono, Eddy and Widayati, Rina Sri (2017) PERBEDAAN PENGARUH SENAM ZUMBA DAN SENAM AEROBIK HIGH IMPACT TERHADAP PENURUNAN BERAT BADAN PADA WANITA USIA 21-40 TAHUN DI SANGGAR SENAM BENGAWAN SPORT SURAKARTA. Diploma / Sarjana thesis, STIKES 'AISYIYAH SURAKARTA.

[thumbnail of Fitri Setyaningsih abstrak.pdf]
Preview
Text
Fitri Setyaningsih abstrak.pdf

Download (12kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (171kB) | Preview
[thumbnail of BAB II .pdf] Text
BAB II .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (522kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IIi.pdf] Text
BAB IIi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (95kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB Iv.pdf] Text
BAB Iv.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (243kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (294kB) | Preview
[thumbnail of BAB VI.pdf] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (177kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB VII.pdf] Text
BAB VII.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (87kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka.pdf] Text
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (17kB) | Request a copy

Abstract

Pendahuluan: Banyak wanita dewasa mengalami perubahan pola hidup yang menyebabkan mengalami overweight dan obesitas. Ada berbagai cara untuk menurunkan berat badan seperti diet dan latihan fisik. Salah satu latihan fisik yang bisa digunakan adalah senam Zumba dan senam Aerobik High Impact. Penelitian ini membandingkan antara senam Zumba dan senam Aerobik High Impact terhadap penurunan berat badan.
Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh senam Zumba dan senam Aerobik High Impact terhadap penurunan berat badan, perbedaan pengaruh senam Zumba dan senam Aerobik High Impact terhadap penurunan berat badan.
Metode Penelitian: Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimental dengan rancangan Pretest and Post Control Group Design. Subyek Penelitian: Sebanyak 40 orang wanita usia21-40 tahun, terdiri dari kelompok perlakuan I (senam Zumba) 20 orang, kelompok perlakuan II (Senam Aerobik High Impact ) 20 orang. Tempat: Bengawan Sport Center Surakarta. Waktu: 5-28 juli 2017. Analisis Data: Analisis dilakukan secara statistik menggunakan uji hipotesis dengan uji Paired T test dan Wilcoxon dilanjutkan uji analisis dengan uji mann-whitney.
Hasil: Hasil uji Paired T Test untuk senam Zumba menunjukan ada pengaruh dengan nilai p=0.000 (<0,05) dan hasil uji Wilcoxon menunjukan ada pengaruh Senam Aerobik High Impact terhadap penurunan berat badan dengan nilai p=0,000 (<0,05). Sedangkan hasil uji Mann Whitney menunjukan tidak ada perbedaan pengaruh dengan nilai p=0,553 (p>0,05)
Kesimpulan: senam Zumba dan senam Aerobik High Impact berpengaruh terhadap penurunan berat badan. Namun tidak ada perbedaan pengaruh secara bermakna antara senam Zumba dan senam Aerobik High Impact terhadap penurunan berat badan

Item Type: Skripsi, Tesis dan Disertasi (Diploma / Sarjana)
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: FAKULTAS ILMU KESEHATAN ( FACULTY OF HEALTH SCIENCES) > Program Studi D IV Fisioterapi
Depositing User: Admin Admin Admin
Date Deposited: 04 Sep 2018 08:30
Last Modified: 02 Nov 2020 03:12
URI: http://eprints.aiska-university.ac.id/id/eprint/200

Actions (login required)

View Item View Item